Untuk menjalin keakraban antar anggota, yang sesungguhnya juga sudah terjalin dengan baik, hanya lantaran kalau kita ingin bincang-bincang lebih jauh memanfaatkan saat hesh waktunya terasa sempit, sehingga kegiatan arisan akhirnya dipilih sebagai sarana komunikasi bagaimana Latanza bisa berkembang lebih baik. Satu putaran arisan sudah dilakukan dan ternyata mengasyikan, kemudian juga ternyata mampu mencetuskan gagasan-gagasan yang relatif segar.
Bagi anggota Latanza yang berpikir tubuhnya ingin tetap sehat, tentu pilihan tetap ingin mengikuti kegiatan jalan sehat pasti selalu ada. Mengikuti jalan di alam yang selama ini telah rutin dilakukan tiap jumat itu adalah pilihan yang rasional, pilihan yang sehat. Bahkan tidak sedikit yang kemudian berharap Latanza bisa berkembang lebih jauh. Tanda komunitas berkembang adalah ketika anggota dan aktivitasnya juga berkembang.
Putaran arisan kedua digelar Jumat tanggal 4 Juni, salah satu agenda acara adalah mengenalkan pada anggota tentang ‘Blog’ ini pada anggota, sekaligus mengajak mereka bagaimana peluang berpartisipasi mengelola dan mempromosikan aktivitas Latanza di dunia maya. Tiap anggota bisa berpatisipasi kirim foto kegiatan, karena mereka sering berfotopria ketika jalan. Bisa juga kirim tulisan, mari kita sampaikan betapa perlu dan asyiknya hash untuk kesehatan, atau ceritakan keelokan panorama kota Batu pada masyarakat dimanapun agar mereka tertarik untuk datang ke kota kita tercinta.
Keakraban adalah hal utama yang ingin kita raih dari kegiatan arisan, jadi bukan arisan yang utama, arisan cuma sarana saja, bahkan mereka yang tidak ikut arisanpun tetap kita himbau untuk tetap bisa hadir. Kita semua tahu karena dengan keakraban kita bisa berbuat lebih banyak, minimal menjalin silahturahmi, dapat menjadikan sesama anggota Latanza bisa saling berbagi informasi, berbagi cerita, …….. berbagi apa saja dengan lebih leluasa tanpa kecanggungan. Uneg-uneg juga bisa dikeluarkan di forum ini, agar ada keterbukaan, agar masalah sekecil apapun bisa kita musyawarahkan untuk dicari solusinya.
yang jelas...selain ajang silaturahmi antar anggota, juga untuk bersama2 mencetuskan ide2 cemerlang untuk kemajuan LATANZA kedepan....
BalasHapus